Desain sebuah rumah memperlihatkan selera dan pemahaman desain dari pemiliknya. Aksesoris, furnitur, bahan kain dan juga pemilihan warna di dalam rumah, merupakan refleksi mendalam dari pemiliknya. Siapapun tamu yang datang berkunjung, akan memberikan opini akan sebuah rumah, bagaimana sebuah ruangan terlihat dan nuansa didalamnya. Bagian yang paling penting adalah selera Anda pada desain, apakah condong ke konsep modern, tradisional atau penuh dengan ornamen-ornamen didalamnya? Tetap dalam artikel ini untuk melihat tips-tips menentukan dekorasi favorit rumah minimalis.

Tips Menentukan Dekorasi Favorit Rumah Minimalis

Karena pemilihan konsep dekorasi rumah yang tepat merupakan bagian yang terpenting, banyak orang menghabiskan banyak waktu untuk menemukan konsep dekorasi interior rumahnya. Dengan begitu banyaknya gaya dekorasi rumah minimalis, seperti modern, Victorian, Asian, retro, Mediterania dan lain-lain, membuat banyak orang kebingungan menentukan satu saja desain yang sesuai dengan seleranya. Jadi jika Anda termasuk dalam kategori orang seperti ini, perhatikan baik-baik pada tips-tips menentukan dekorasi favorit rumah minimalis berikut:

  • Cara termudah dalam menemukan desain yang sesuai, yaitu dengan melihat beberapa dekorasi interior rumah minimalis di majalah, surat kabar atau media online. Potret beberapa desain ruang keluarga, kamar tidur, dapur dan lain-lain. Pilihlah dekorasi rumah minimalis yang paling condong dengan selera Anda.

Tips Menentukan Dekorasi Favorit Rumah Minimalis

  • Jika Anda flashback ke belakang, pastinya Anda pernah mengunjungi rumah keluarga, saudara ataupun teman dekat, benar? Apakah ada beberapa bagian desain rumah yang masih Anda ingat? Atau ingat-ingat akan desain restoran, hotel atau tempat-tempat yang pernah Anda singgahi. Dengan mengingat-ingat seperti itu, akan terbayang dekorasi favorit rumah minimalis yang paling Anda suka.


  • Coba Anda lihat lemari pakaian Anda, apa yang paling banyak terlihat, jeans atau t-shirt, blus panjang, atau pakaian formal? Baiklah jika kebanyakan yang terlihat adalah jeans dan memang Anda sering memakainya, maka gaya kasual sangat cocok untuk dekorasi rumah minimalis Anda. Disamping itu jika Anda suka mengenakan pakaian-pakaian formal, maka gaya klasik dan elegan merupakan desain yang paling cocok dengan Anda.

Tips Menentukan Dekorasi Favorit Rumah Minimalis

  • Coba ingat-ingat, apa warna favorit Anda? Apakah pastel atau abu-abu? Atau yang bernuansa cerah seperti kuning atau merah? Atau mungkin hitam putih? Dengan cara seperti itu, Anda akan menemukan banyak ide tentang pemilihan warna untuk dinding rumah dan bagian-bagian yang lainnya.


  • Analisa diri Anda, apakah sosok yang santai, yang tidak suka menghabiskan banyak waktu didalam rumah. Atau seseorang yang ‘hommy’, yang sangat ssuka menghabiskan banyak waktu didalam rumah. Hal ini akan membantu Anda menemukan furnitur dan bahan kain yang tepat.

Tips Menentukan Dekorasi Favorit Rumah Minimalis

Dengan beberapa tips menentukan dekorasi favorit rumah minimalis diatas, Anda tidak akan lagi menemukan kesulitan dalam menentukan ide-ide dekorasi rumah. Semoga bermanfaat.