Mengingatkan kita pada masa lampau, desain rumah minimalis bergaya retro merupakan desain rumah yang kembali memunculkan ide-ide legendaris pada zaman lampau. Anda bisa berkreasi menciptakan rumah yang ‘rock n roll’ dengan konsep rumah minimalis bergaya retro. Desain rumah retro tidak ditentukan oleh pemilihan waktu secara spesifik melainkan interpretasi Anda akan ‘retro’ itu sendiri.
Pemilik rumah di seluruh dunia mempunyai keinginan untuk mendesain rumahnya sedemikian rupa, sehingga rumah dipenuhi cinta didalamnya. Sebuah rumah penuh dengan kasih sayang dan kehangatan, sebuah rumah yang mengekspresikan nilai-nilai seni dan budaya yang tinggi. Desain rumah minimalis bergaya retro akan kembali menemukan kepingan-kepingan sejarah yang membuat batin Anda terpuaskan. Disini Anda dituntut untuk berkreasi dengan menggabungkan warna dan perabotan rumah, yang bertujuan untuk melahirkan kembali era ‘rock n roll’, vintage dan klasik ke dalam rumah Anda.
Retro mengingatkan kita akan figur selebritis seperti The Beatles, Bee Gees dan Led Zepellin. Konsep ‘rock n roll’ merupakan cara pandang paling populer, dan termasuk pada desain retro. Anda bisa mengaplikasikan nuansa retro pada ruang keluarga, pasang beberapa poster dan bingkai, biarkan semua itu menghiasi dinding, dengan background berwarna abu-abu. Di bagian samping ruangan, letakan gramophone dan mainkan musik-musik era 70-80an. Usahakan perabotan sesimpel mungkin agar ‘blend’ dengan konsep retro. Kuning merupakan pencahayaan terbaik bagi desain rumah minimalis bergaya retro dan usakan se’mellow’ mungkin dalam memilih pencahayaan. Dinding yang gelap dengan nuansa dari pencahayaan akan memberikan efek retro didalam rumah minimalis.
Sedikit flashback, bistro di era retro merupakan tempat nongkrong yang paling nyaman. Desain lah tempat makan di dalam rumah agar menyerupai bistro di era retro. Hal tersebut membutuhkan perabotan-perabotan yang terbuat dari kayu. Untuk memulai mendesain konsep retro di ruang makan, tempatkan meja tepat ditengah-tengah ruangan dengan lampu yang menggantung diatas. Tentunya yang perlu diperhatikan, Anda membutuhkan kursi-kursi kayu untuk meja makan tersebut. Biarkan dapur atau ruang makan Anda bergaya rustic, karya seni berupa perabotan kayu akan merasuk dalam benak anggota keluarga dengan konsep retro.
Saya tidak merekomendasikan untuk pesta semalam suntuk, karena rumah Anda bergaya retro yang ‘rock n roll’, termasuk di kamar tidur. Selimut lusuh dan bantal simpel merupakan elemen yang membuat kamar tidur Anda terlihat retro. Warna teal (biru-hijau tua) merupakan bagian paling retro di kamar tidur, juga dengan selimut berwarna putih. Tempatkan lampu kamar disamping tempat tidur, pilihlah yang paling klasik. Jika Anda tidak ingin mendesain warna dinding, cukup letakan poster atau bingkai dengan gambar bertemakan retro. Nikmatilah saat-saat ‘rock n roll’ di rumah minimalis Anda!